Mite adalah Cerita Prosa Rakyat di Masa Lampau, Ketahui Jenis dan Contohnya di Indonesia

Berita13 Dilihat

Adapun beberapa pengertian mite adalah sebagai berikut ini:

1. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) mite adalah sebuah cerita dan mempunyai latar belakang sejarah, dipercayai oleh masyarakat sebagai cerita yang benar-benar terjadi, dianggap suci, banyak mengandung hal-hal yang ajaib, dan umumnya ditokohi oleh dewa.

2. Menurut Wikipedia

Selanjutnya, melansir Wikipedia, mitos atau mite adalah bagian dari suatu folklor yang berupa kisah berlatar masa lampau, mengandung penafsiran tentang alam semesta (seperti penciptaan dunia dan keberadaan makhluk di dalamnya), serta dianggap benar-benar terjadi oleh pemilik cerita atau penganutnya.

3. Menurut Harsojo (1988)

Mitos atau mite adalah sistem kepercayaan dari suatu kelompok manusia, yang berdiri atas sebuah landasan yang menjelaskan cerita-cerita yang suci yang berhubungan dengan masa lalu.

4. Menurut Bascom (Danandjaja, 1986)

Pengertian mitos atau mite adalah cerita prosa rakyat yang ditokohi oleh para dewa atau makhluk setengah dewa yang terjadi di dunia lain (kahyangan) pada masa lampau dan dianggap benar-benar terjadi oleh empu cerita atau penganutnya dan bertalian dengan terjadinya tempat, alam semesta, para dewa, adat istiadat dan dongeng suci.

5. J.van Baal (Minsarwati, 2002)

Menyatakan jika mitos atau mite adalah cerita di dalam kerangka sistem religi yang di masa lalu atau masa kini telah atau sedang berlaku sebagai kebenaran keagamaan.

Quoted From Many Source

Baca Juga  iQOOZ7Pro video link full

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *